Kamis, 17 Oktober 2013

HEWAN QURBAN DI WILAYAH KUA KEC. MERBAU TAHUN 2013

Belitung_merbau, Hari Raya Qurban atau Idul Adha telah dilaksanakan, kaum Muslimin bersemangat merayakannya dengan pawai takbir pada malam Idul Adha, Kunjung mengunjung sesama tetangga dan keluarga  serta memyembelih hewan qurban yang dilaksanakan di Masjid-masjid ataupun Surau di wilayahnya masing-masing. Tidak ketinggalan juga kaum Muslimin di wilayah Kerja Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Merbau Kabupaten Kepulauan Meranti juga merayakan dengan menyembelih hewan qurban. Menurut hasil laporan dari Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Merbau, H. Junaidi, S.Ag. bahwa hewan qurban untuk wilayah kerjanya secara keseluruhan berjumlah 211 ekor hewan qurban dengan rincian Kerbau 8 ekor, Sapi 74 ekor dan kambing 57 ekor. Secara keseluruhan tahun ini (1434 H) meningkat dibanding tahun kemaren (1433 H) yang jumlah hanya 100 ekor lebih, demikian yang disampaikan H.Junaidi, S.Ag  Kepala KUA Kec. Merbau tersebut.

Sabtu, 12 Oktober 2013

HIKMAH QURBAN

Qurban berasal dari bahasa Arab,  Qurban atau disebut juga Udhhiyah atau Dhahiyyah secara harfiah berarti hewan sembelihan. Atau secara bahasa arabnya qurban diambil dari kata : qaruba (fi’il madhi) – yaqrabu (fi’il mudhari’) – qurban wa qurbaanan (mashdar). Artinya, mendekati atau menghampiri.

Qurban, dalam fiqih Islam yaitu hewan yang dipotong dalam rangka taqarrub kepada Allah, berkenaan dengan tibanya Idhul Adh-ha atau yaumun nahr , pada tanggal 10 Dzulhijjah. Disebut Disebut hari nahr (atas dada),  karena pada umumnya, waktu dulu, hewan yang dipotong itu adalah onta yang cara pemotongannya atau penyembelihannya dalam keadaan  berdiri dengan ditusuk-kannya pisau ke lehernya dekat dada onta tersebut. Kemudian di kalangan kita popular dengan sebutan “qurban” artinya sangat dekat, karena hewan itu dipotong dalam rangka taqarrub kepada Allah.

Hikmah Qurban

1. Kebaikan dari setiap helai bulu hewan kurban

Dari Zaid ibn Arqam, ia berkata atau mereka berkata: “Wahai Rasulullah SAW, apakah qurban itu?” Rasulullah menjawab: “Qurban adalah sunnahnya bapak kalian, Nabi Ibrahim.” Mereka menjawab: “Apa keutamaan yang kami akan peroleh dengan qurban itu?” Rasulullah menjawab: “Setiap satu helai rambutnya adalah satu kebaikan.”Mereka menjawab: “Kalau bulu-bulunya?”Rasulullah menjawab: “Setiap satu helai bulunya juga satu kebaikan.” [HR. Ahmad dan ibn Majah]

2. Berkurban adalah ciri keislaman seseorang

Dari Abu Hurairah, Rasulullah SAW bersabda: “Siapa yang mendapati dirinya dalam keadaan lapang, lalu ia tidak berqurban, maka janganlah ia mendekati tempat shalat Ied kami.” [HR. Ahmad dan Ibnu Majah]

3. Ibadah kurban adalah salah satu ibadah yang paling disukai oleh Allah

Dari Aisyah, Rasulullah SAW bersabda: “Tidak ada amalan anak cucu Adam pada hari raya qurban yang lebih disukai Allah melebihi dari mengucurkan darah (menyembelih hewan qurban), sesungguhnya pada hari kiamat nanti hewan-hewan tersebut akan datang lengkap dengan tanduk-tanduknya, kuku-kukunya, dan bulu- bulunya. Sesungguhnya darahnya akan sampai kepada Allah –sebagai qurban– di manapun hewan itu disembelih sebelum darahnya sampai ke tanah, maka ikhlaskanlah menyembelihnya.” [HR. Ibn Majah dan Tirmidzi. Tirmidzi menyatakan: Hadits ini adalah hasan gharib]

4. Berkurban membawa misi kepedulian pada sesama, menggembirakan kaum dhuafa

“Hari Raya Qurban adalah hari untuk makan, minum dan dzikir kepada Allah” [HR. Muslim]

5. Berkurban adalah ibadah yang paling utama

“Maka dirikanlah shalat karena Tuhanmu; dan berkurbanlah.” [Qur’an Surat Al Kautsar : 2]
Syaikhul Islam Ibnu Taimiyyah ra sebagaimana dalam Majmu’ Fatawa (16/531-532) ketika menafsirkan ayat kedua surat Al-Kautsar menguraikan : “Allah Subhanahu wa Ta’ala memerintahkan beliau untuk mengumpulkan dua ibadah yang agung ini yaitu shalat dan menyembelih qurban yang menunjukkan sikap taqarrub, tawadhu’, merasa butuh kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala, husnuzhan, keyakinan yang kuat dan ketenangan hati kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala, janji, perintah, serta keutamaan-Nya.”

“Katakanlah: sesungguhnya shalatku, sembelihanku (kurban), hidupku dan matiku hanyalah untuk Allah, Tuhan semesta alam.” [Qur’an Surat Al An’am : 162]

Beliau juga menegaskan: “Ibadah harta benda yang paling mulia adalah menyembelih qurban, sedangkan ibadah badan yang paling utama adalah shalat…”

6. Berkurban adalah sebagian dari syiar agama Islam

“Dan bagi tiap-tiap umat telah Kami syariatkan penyembelihan (kurban), supaya mereka menyebut nama Allah terhadap binatang ternak yang telah direzekikan Allah kepada mereka, maka Tuhanmu ialah Tuhan Yang Maha Esa, karena itu berserah dirilah kamu kepada-Nya. Dan berilah kabar gembira kepada orang-orang yang tunduk patuh (kepada Allah)” [Qur’an Surat Al Hajj : 34]

7. Mengenang ujian kecintaan dari Allah kepada Nabi Ibrahim

“Maka tatkala anak itu sampai (pada umur sanggup) berusaha bersama-sama Ibrahim, Ibrahim berkata: “Hai anakku sesungguhnya aku melihat dalam mimpi bahwa aku menyembelihmu. Maka fikirkanlah apa pendapatmu!” Ia menjawab: “Hai bapakku, kerjakanlah apa yang diperintahkan kepadamu; insya Allah kamu akan mendapatiku termasuk orang-orang yang sabar”. Tatkala keduanya telah berserah diri dan Ibrahim membaringkan anaknya atas pelipis(nya), (nyatalah kesabaran keduanya). Dan Kami panggillah dia: “Hai Ibrahim, sesungguhnya kamu telah membenarkan mimpi itu sesungguhnya demikianlah Kami memberi balasan kepada orang-orang yang berbuat baik. Sesungguhnya ini benar-benar suatu ujian yang nyata. Dan Kami tebus anak itu dengan seekor sembelihan yang besar.” [Qur’an Surat Ash Shaffat : 102 - 107]

Kamis, 03 Oktober 2013

MENGGENJOT PESERTA MTQ LPTQ KEC. MERBAU HADIRKAN GURU KABUPATEN DAN PROVINSI

BELITUNG, 03 Oktober 2013, Musyabaqah Tilawatil Qur,an (MTQ) Kabupaten Kepulauan Meranti tahun 2013 tidak beberapa lagi akan dilaksanakan, menurut informasi yang diterima dilaksanakan pada bulan Nopember 2013 ini dan tuan rumah pelaksanaan even tersebut adalah Kecamatan Merbau.
Untuk mensukseskan Mtq tersebut Lembaga Pengembagan Tilawatil Qur,an (LPTQ) Kecamatan Merbau Kab. Kepulauan Meranti mempersiapkan peserta sebagai kafilah yang akan mewakili Kecamatan Merbau, diantara persiapan yang dilaksanakan Lembaga tersebut (LPTQ) adalah melaksanakan Pelatihan di semua cabang yang diperlombakan pada even tersebut, diantara bidang Tilawah, Syarhil Qur,an, Fahmil Qur,an dan Khatt serta hifzil Qur,an dan Menulis Makalah Ilmu Al-Qur,an (M2IQ).
Di bidang Tilawatil Qur,an LPTQ Kecamatan Merbau mengadirkan guru /pelatih dari Kabuapten Kepulauan Meranti yaitu Bapak H. Nawawi dan guru/pelatih dari Provinsi Riau yaitu bapak Yuhendri. Kedua guru tersebutlah yang akan menggenjot para qari, dan qari,ah yang Mewakili Kecamatan Merbau.
"Mudah-mudahan dengan didatangkan guru tersebut akan dapat menambah ilmu para qari' dan qari'ah dalam menghadapi kafilah-kafilah kecamatan lain di Kabuapten Kepulauan Meranti yang terdiri dari sembilan kecamatan" demikian yang disampaikan oleh H.Junaidi, S.Ag sebagai Ketua LPTQ Kecamatan Merbau.
Lebih lanjut H.Junaidi, S.Ag menyampaikan bahwa pelatihan tersebut didukung oleh semua pihak baik Pemerintah Kecamatan sendiri maupun pihak swasta yaitu PT.EMP Malacca Strait S.A yang membantu akomodasi dan transportasi guru dari Pekanbaru Provinsi Riau tersebut, karena untuk menuju Kecamatan Merbau yang terletak di Pulau Padang itu harus menggunakan kendaraan darat dan kendaraan laut yang mehabiskan waktu hampir 5 jam perjalanan. Ketua LPTQ Kecamatan Merbau (H.Junaidi, S.Ag) mengucapkan terima kasih atas segala bantuan dan dukungan dari pihak demikian tuturnya.

Rabu, 02 Oktober 2013

KA.KUA MERBAU MELAKSANAKAN PEMBINAAN P3N

Belitung, Merbau, Sebanyak 17 orang Pembantu Pegawai Pencatat Nikah (P3N) di KUA Kec. Merbau mendapat pembinaan dari Ka. KUA Kec. Merbau yang menghadirkan Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Kepulauan Meranti yang diwakili oleh Kepala Seksi Bimas Islam Kemenag Kab. Kepulauan Meranti yang dilaksanakan sabtu, 28 September 2013 bertempat di Kantor Urusan Agama Kec. Merbau.

Saat ini KUA Kec. Merbau Mewilayahi tiga Kecamatan yaitu Kec. Merbau, Kec. Pulau Merbau dan Kec. Tasik Putri Puyu. Pelaksanaan pembinaan Pembantu PPN itu bertujuan memberikan pemahaman dan motifasi kepada Pembantu PPN yang ditugaskan melayani masyarakat di bidang keagamaan, pernikahan, perwakafan, kemesjidan, zakat dan bimbingan perkawinan, sehingga pelayanan keagamaan di desa tersebut dapat dilaksanakan dengan baik menuju pelayanan prima. Sayangnya Pembantu PPN yang bekerja di desa-desa tersebut tidak pernah mendapatkan gaji ataupun honor, inilah salah satu kendala yang sangat berat yang dirasakan oleh Pembantu PPN dan KUA Kecamatan Merbau.

Tanpa ada bantuan Pembantu PPN tersebut, pelayanan di Kantor Urusan Agama Kecamatan Merbau tidak dapat dilaksanakan sepenuhnya karena wilayah KUA Kec. Merbau terdiri dari 31 desa yang dibatasi oleh laut dan tidak dapat di temput dengan kendaraan roda dua.

Dalam kesempatan tersebut Ka. KUA Kec.Merbau yaitu H. Junaidi, S.Ag juga memberikan sambutan sebagai pengarahan dan motivasi kepada 17 Pembantu PPN tersebut sekaligus penyerahan baju seragam dari bantuan dana hibah Pemerintah Kab. Kepulauan Meranti kepda KUA Kec. Merbau tahun 2013.